Senin, 06 Februari 2017

Model Rambut Pendek Wanita tahun 2017

0

Nah dipostingan sebelumnya kita membahas mengenai gaya rambut panjang, di postingan yang ini kita bahas model rambut pendek ya, yuk lanjut...

Selain rambut panjang, gaya rambut pendek saat ini juga semakin disenangi oleh para wanita. Karena dengan memiliki rambut pendek ini akan mempermudah dan menghemat biaya perawatan rambut itu sendiri. Ada beberapa alasan seorang wanita memiliki model rambut pendek salah satunya yaitu tampil beda, terkesan lebih percaya diri, mudah diatur dan juga segi kesehatan. karena seseorang yang memiliki rambut pendek akan memudahkan kulit kepala untuk bernapas.
Lantas gaya rambut pendek seperti apa yang cocok bagi wanita? Berikut adalah gaya rambut pendek wanita terbaru 2017 yang dapat Anda aplikasikan pada rambut Anda.


Model Rambut Pendek Wanita

Model blonde pixie cut
Model yang pertama adalah model rambut blonde pixie cut. Model rambut ini hampir sama dengan potongan rambut seperti laki-laki. Model rambut bergaya pixie sangat cocok bagi Anda yang tidak mau ribet dengan tatanan rambut.  Karena model rambut ini memiliki potongan rambut yang tebal di bagian atas dan tipis di bagian bawah.



 
Wavy bob
Bagi Anda yang ingin terkesan imut dan juga manis Anda dapat menerapkan model rambut wavy bob. Biasanya wanita yang sering menerapkan mode rambut bob adalah polwan. Namun kali ini Anda pun bisa menerapkan gaya rambut yang seperti ini. Gaya rambut bob yang bergelombang namun tetap elegan.



 
Short ombre hair
model rambut pendek wanita selanjutnya adalah short ombre hair. Rambut ombre merupakan salah satu model gaya rambut wanita yang sedang ngetrend. Ombre merupakan  teknik pewarnaan rambut gradasi yang saat ini telah mendunia. Potongan rambut model short ombre hair pada umumnya sama seperti wavy bob. Namun perbedaannya terletak ada warna rambutnya saja. Biasanya rambut model ombre memiliki 2 warna atau lebih. Potongan rambut yang seperti ini sangat cocok bagi Anda yang senang bereskpresi dan berpetualang.


 
Short curly hair
Model rambut selanjutnya adalah short curly hair. Gaya rambut ini akan memberikan kesan manis dan juga cute bagi Anda.  Potongan rambut yang seperti ini sudah banyak diterapkan oleh para remaja dan juga artis Hollywood lainnya. Dengan model rambut yang seperti ini selain dapat memberikan kesan manis juga dapat memberikan elegan.



Gimana ladies buat kalian yang suka rambut pendek kalian bisa bereksperimen dengan model di atas, semoga bermanfaat Terima kasih





SUMBER
 http://spirit.web.id/model-rambut-pendek-wanita-terbaru-2017

0 komentar:

Posting Komentar