Sabtu, 19 November 2016

4 Rekomendasi Aplikasi Lock Screen Terbaik Yang harus di Coba

0



Kalo dipostingan yang sebelumnya kita mengulas tentang aplikasi locker yang tercanggih, nah di postingan yang ini kita akan kasih kam rekomendasi untuk kamu tentang 4 aplikasi lock screen yang patut dicoba, yukkk…



    1.   Next Lock Screen
Next Lock Screen merupakan aplikasi ciptaan Microsoft yang dapat digunakan secara cross platform, yakni pada Android. Perangkat ini sangat intuitif saat digunakan pada windows mobile maupun Android.
Hampir mirip dengan Dashclock Widget, app Next Lock Screen ini merupakan versi mobile yang memiliki banyak fitur seperti melakukan panggilan telepon atau mengirim pesan SMS secara quick reply. Selain itu ada beberapa panel yang dapat di view seperti kalender, skype, Line, Hangouts maupun panggilan tidak terjawab.

Shortcut-nya bisa diatur sesuai dengan keinginan. Selain elegan, tampilannya pun simpel dan terkesan sederhana. Meski begitu, aplikasi ini begitu pintar karena dapat memperkirakan dimana kemungkinan Anda akan memakainya. Jadi, aplikasi bisa ditampilkan berdasarkan kebiasaan dan lokasi. Next Lock Screen juga dapat menyesuaikan background dengan lokasi. Control music player dan pemakaian data juga dapat dilakukan oleh app cerdas ini.
Dibalik kecanggihan aplikasi ini, ternyata menyimpan sejuta tanya. Untuk pabrikan software raksasa sekelas Microsoft, mengapa masih mau menciptakan aplikasi kecil ini? Ternyata Microsoft meraup dana lisensi sebesar 8 miliar dollar dari Android.


    2.   Joy Locker
Sama seperti namanya, pengguna Joy Locker akan senang menikmati fitur-fitur aplikasi lock screen terbaik ini. Mulai dari banyaknya pilihan tema hingga berbagai macam game yang dapat dimainkan. Bila Anda penyuka Anime, Joy Locker punya nilai plus karena memiliki beberapa tema seperti Naruto, dan sci fi lainnya. Animasi pada Joy Locker juga cukup menawan karena ada banyak pilihan yang dapat digunakan seperti animasi air beriak saat lock screen dibuka dengan jari. Sebelum kunci layar bisa dibuka, pengguna harus terlebih dahulu menendang bola, atau menembakkan pistol ke sasaran.


Diklaim sebagai aplikasi lock screen paling seru, ada banyak fitur-fitur praktis yang menarik untuk digunakan. Joy Locker hanya menyedot daya sedikit dan menurut developer, aplikasi ini sangat hemat baterai. Update-an tema secara regular memastikan Anda mendapatkan mini game yang terbaru dan tidak bosan dengan tema yang itu itu saja. Joy Locker sangat kompatibel dengan smartphone LG, Nexus dan Samsung Galaxy.
Dari segi keamanan, Joy Locker memiliki sistem proteksi privasi yang cukup terjamin. Di saat ada banyak aplikasi yang dapat mencuri data pribadi Anda, Joy Locker justru mengamankannya agar Anda dapat memakai handphone secara leluasa.
Aplikasi ini sangat diminati para gamer maupun para pengguna awam karena mini game pada lock screen-nya sangat seru untuk dimainkan. Ditambah lagi adanya kategori anime, alam, binatang hingga sci-fi yang semakin membuat lock screen jadi seru.


    3.   Locker Master
Locker Master merupakan salah satu aplikasi lock screen terbaik karena mendisplay berbagai tema dan metode sesuai dengan keinginan pengguna. Locker Master dapat membuat smartphone Anda menjadi unik karena display lock yang berbeda dari lainnya. Teknik membuka kunci pun ada banyak metode seperti swipe maupun gesture.


Fitur-fitur yang menarik dalam Locker Master antara lain
    - DIY Editor
Fitur ini digunakan untuk personalisasi lock screen sesuai dengan tema dan keinginan. Anda dapat membuat lock screen secara rumit maupun gampang. Asal jangan sampai lupa cara membukanya, ya!
    - Banyak pilihan
Mulai dari desain jam, dekorasi, dan props yang dapat dikombinasikan untuk menciptakan tema tersendiri
    - Kunci layar unik
Metode kunci layar yang simpel dan unik
    - Unduh dan bagikan
Locker master memiliki komunitas untuk berbagi theme serta lock screen yang unik ciptaan para pengguna lain yang dapat diunduh.
    - Notifikasi pesan masuk
Notifikasi SMS dan missed call dapat di view meski ponsel dalam keaadan lock
    - Resolusi layar tajam
Locker master mendukung image beresolusi hingga 2k untuk live wallpaper dan tema


4. GO Locker
Aplikasi GO locker telah didownload oleh jutaan pengguna. Sebagai aplikasi pengunci layar, perangkat ini punya banyak fitur control sehingga Anda dapat memberikan keamanan lebih untuk ponsel Android Anda. selain tampilan menarik, fiturnya pun banyak. Berikut adalah kelebihan GO Locker:
Fitur pengunci layar yang unik dengan ratusan tema yang dapat digunakan secara gratis maupun berbayar. Fitur lock screen meliputi Zipper, France flag Zipper, US flag Zipper dan lain sebagainya. Kompatibel dengan GO Launcher
Karena developernya sama, aplikasi ini sangat kompatibel dan stabil saat digunakan dengan Go Launcher EX. Selain itu, keduanya bisa digunakan secara gratis.


    - Beragam tool
Aplikasi ini memungkinkan pengaturan kamera meski layar sedang terkunci. Selain itu, aplikasi dapat mengatur slider sesuai tatanan yang diinginkan.
    - Personalisasi wallpaper
Go Locker dapat mendukung gambar atau foto Anda sebagai wallpaper sehingga dapat dilakukan personalisasi.
    - Emergency unlock
Kunci layar emergency sangat penting saat Anda harus tergesa-gesa membuka layar. Pengunci ini memungkinkan Anda membuka lock screen dengan cepat.

Sekian postingan kali ini semoga bermanfaat untuk kalian para pembaca,barangkali kalian mau nyoba aplikasi tersebut setelah membaca postingan ini atau mungkin kalian sudah pernah memasangnya di smartphone. Terima kasih








SUMBER
https://www.zopini.com/blog/4-aplikasi-lock-screen-terbaik-yang-harus-kamu-coba/

0 komentar:

Posting Komentar